Soerojo Hospital Soerojo Hospital Soerojo Hospital
HUT Soerojo Agustus 14, 2024

Lomba Cipta Mars 2024

PENGUMUMAN
LOMBA CIPTA MARS SOEROJO HOSPITAL


Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-79, HUT Soerojo Hospital Ke-101, Hari Kesehatan Nasional dan Hari Kesehatan Jiwa Sedunia, Soerojo Hospital mengadakan berbagai rangkaian kegiatan sosialisasi dan promosi yang dikemas dalam rangkaian acara Promosi Pelayanan Kesehatan Tahun 2024, bersama ini diharapkan seluruh Civitas Soerojo Hospital dan seluruh masyarakat untuk dapat berpartisipasi dalam LOMBA CIPTA MARS SOEROJO HOSPITAL. Adapun untuk ketentuan lomba terlampir.

KETENTUAN LOMBA CIPTA MARS
DALAM RANGKA HARI ULANG TAHUN SOEROJO HOSPITAL KE-101

 

A. Tema 

Harmoni Layanan Kesehatan Soerojo Hospital

B. Peserta

  1. Civitas Soerojo Hospital
  2. Masyarakat umum

C. Syarat dan Ketentuan

  1. Membuat dan menandatangani surat pernyataan keaslian lagu dan belum pernah dipublikasikan sebelumnya.
  2. Setiap peserta mengirimkan satu karya.
  3. Durasi lagu maksimal 5 menit.
  4. Lirik lagu harus menggunakan bahasa Indonesia.
  5. Lagu harus mencerminkan tema yang telah ditentukan.
  6. Karya harus diserahkan dalam bentuk 2 rekaman audio dengan format Midi MP3, berisi satu rekaman hanya musik saja dan satu rekaman musik dan vocal disertakan partiture (pdf).
  7. Hasil karya dikirimkan melalui klik disini link https://forms.gle/YnqVW1jWrBzQxTdv6 
  8. Kuota pendaftaran adalah 50 peserta.
  9. Pengumpulan hasil karya mulai tanggal 13 Agustus 2024 sampai dengan 13 September 2024 pukul 23.59 WIB.
  10. Pengumuman pemenang tanggal 19 September 2024 melalui sosial media Soerojo Hospital.
  11. Hasil penjurian bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
  12. Hak cipta akan sepenuhnya menjadi milik Soerojo Hospital tanpa menghilangkan nama pencipta hasil karya.

D. Kriteria Penilaian

  1. Kesesuaian dengan tema
  2. Kreativitas dan orisinalitas
  3. Kualitas lirik dan musik
  4. Kemampuan menyampaiakan pesan dan semangat

E. Hadiah Lomba

Dalam lomba ini hanya akan diambil satu orang pemenang dan mendapatkan hadiah uang tunai, piala dan sertifikat.

F. Narahubung

Agus Heri Susanto, AMK (HP: 085292284049)


File Download Download
Pengumuman Lomba Cipta Mars Soerojo Hospital
SURAT PERNYATAAN ORISINALITAS KARYA